pionnews.com – Walikota Manado Andrei Angouw didampingi Ketua BKSAUA Kota Manado Pdt. Yudi Tunari M.Theol. melakukan kunjungan di Gereja GMIM Patmos Bunaken, Sabtu (15/6/2024) pagi.

Pada kesempatan tersebut, Walikota menjadi narasumber mewakili Pemerintah dengan memaparkan materi hubungan Gereja dan Pemerintah.

Kegiatan pembekalan Pelayan Khusus/Penjemaatan Buku Ibadah dan Atribut se – wilayah Bunaken ini turut dihadiri oleh Pdt. Paulina Dowah M. Th, Ketua BKSUA Pdt. Yudi tunari M. Teol, Sekertaris Sinode GMIM Pdt DR. Evert Tangel M. Pdk serta Wakil Sekretaris antar bidang dan urusan rumah tangga kantor Sinode Pdt Christian Luwuk M. Th, serta Camat Bunaken Kep. Imanuel Mandak bersama calon anggota DPRD Manado terpilih Elrik Mosal.

“Saya berharap sama sama kita membina dan menuntun masyarakat agar supaya kita bersama – sama menjadi lebih baik,”tutup Walikota.