pionnews.com – Sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kota Manado kepada para pekerja rentan, juga dalam mewujudkan program jaminan sosial yang menyeluruh untuk warga dan juga salah satu program untuk mengentaskan kemiskinan di wilayah Kota Manado.
Pemkot Manado dibawah kepemimpinan Andrei Angouw, Richard Sualang (AARS) memberikan bantuan BPJS Ketenagakerjaan bagi 30 ribu pekerja rentan di kota Manado.
Pekerja rentan merupakan pekerja sector informal yang kondisi kerja mereka jauh dari nilai standar dan memiliki risiko yang tinggi serta berpenghasilan sangat minim.
Para pekerja tersebut diantaranya petani, nelayan, pedagang kaki lima, guru mengaji, kiai ponpes , marbot, dan pekerja bukan penerima upah lainnya yang rentan terhadap gejolak ekonomi serta tingkat kesejahteraan dibawah rata-rata.
Walikota Manado Andrei Angouw mengatakan, ini sebagai bentuk tanggung jawab sekaligus kepedulian Pemerintah melalui BPJS ketenagakerjaan terhadap pekerja rentan di Kota Manado.
“Ada 30 ribu yang pemkot manado masukan di program tersebut, setiap tahunnya ada ratusan, itu dapat bantuan 42 juta bagi yang meninggal dan itu ditanggung oleh Pemkot,” kata Angouw.
Program ini sangat bermanfaat karena memberikan perlindungan atas risiko-risiko yang terjadi dalam hubungan pekerjaan, memberikan rasa aman, dan mensejahterakan seluruh pekerja.
Tinggalkan Balasan